Rabu, 13 April 2011

Backup Registry Langkah Untuk Mempercepat Windows XP


 Langkah-langkah Backup registry:
1.Pada start menu klik kiri dan tekan RUN.
2.Setelah klik run lalu pada kolom Run tuliskan regedit lalu tekan enter.
3.Lalu masuk ke menu file, setelah masuk kekolom file sorot Export
4.Pada kolom file name isikan dengan nama yang anda inginkan, Misalnya Backup saya
5.Pada klom Export Range Pilih All(ini dimaksudkan bahwa anda membackup seluruh registry, Kalau selected branch itu hanya sub-sub tertentu saja yang anda backup. Jadi saya sarankan pilih ALL.
6.Lalu klik save dan simpan ditempat yang sekiranya aman menurut anda. Saya sarankan burn aja di cd.

Langkah-langkah untuk mempercepat windows XP anda:
1.Defrag komputer anda dengan terjadwal minimal 1 bulan sekali.
klik kiri Start menu/accessories/system tool/disk defragmenter.
2.Disk cleanup komputer anda minimal 2 minggu sekali.
klik kiri Start menu/accessories/system tool/disk cleanup.
3.Matikan system restore anda.
system restore sangat berguna jika kompuetr anda telah mengalami masalah system restore berguna untuk mengembalikan komputer ke keadaan sebelumnya, Tapi perlu diingat bahwa jika semua restore point disimpan maka bisa memakan ruangan harddisk yang cukup besar.
Caranya:
klik kanan mycomputer
klik system restore
Lalu centang kolom Turn off system restore on all drives.
4.Jangan mempartisi harddisk anda lebih dari dua partisi.
5.Usahakan Free space pada local disk(C) itu minimal 20GB.(disesuaikan dengan kapasitas harddisk,spesifikasi komputer anda dan kebutuhan ruang baca dari software/aplikasi yang anda gunakan).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar